Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dengan label Imunisasi Remaja

Vaksin Hidup dan Vaksin Mati

"Kalau vaksin Polio katanya kan vaksin hidup ya dok, jadi nggak boleh dibarengkan dengan vaksin Rotavirus ya?" Seorang ibu bertanya suatu hari. "Wah ibu kok tau vaksin hidup?" Tanya saya. "Iya dong, saya kan follow akun dokter." Eyaaaa.... Ilustrasi vaksinasi pada anak di sebuah PAUD   Dalam dunia vaksin kita memang mengenal istilah vaksin hidup dan vaksin mati. Yang dimaksud dengan vaksin hidup adalah vaksin yang berisi virus hidup yang dilemahkan ( live attenuated vaccine ). Termasuk ke dalam kelompok vaksin hidup ini adalah: Bacillus Calmette Guerin (BCG), Vaksin Polio Oral, Campak Rubela/ Measles Rubella (MR), Campak, Rubela, dan Gondongan/ Measles Mumps Rubella (MMR) , Rotavirus, Cacar Air (Varisela),  Vaksin Herpes Zoster*, Vaksin Influenza (nasal)*, Vaksin Tifoid (oral)*, dan  Demam Kuning. Sedangkan vaksin "mati" atau inaktif terdiri dari beberapa jenis : Vaksin messenger RNA (mRNA), Subunit,  Rekombinan,  Polisakarida,  Konjugat, Vaksin...

Imunisasi Remaja: Memangnya Ada?

Hampir semua orang tua mengenal vaksinasi pada bayi dan anak-anak, namun sebagian akan mengerutkan dahi saat ditanya mengenai vaksinasi pada remaja. "Loh, memangnya ada ya dok?" Tanya seorang bapak. "Tentu ada, dan bukan hanya satu atau dua, melainkan ada banyak." Jawab saya. Si bapak kelihatan kaget. "Selama ini belum pernah ada yang ngasih tau dok." Pungkasnya. Siapa Perlu Imunisasi? Tidak hanya bayi dan anak-anak yang diberikan vaksinasi, melainkan remaja, dewasa, bahkan lansia. Yang berbeda hanya jenis vaksin dan/atau frekuensinya. Apabila pada masa bayi imunisasi bisa dilakukan sebulan sekali, pada dewasa vaksinasi bisa 1 tahun, 3 tahun, atau bahkan 10 tahun sekali. Seorang remaja sedang divaksinasi Covid   "Jadi kita ini seumur-umur bakalan divaksin terus ya dok?" Tanya si bapak lagi. "Idealnya begitu pak." Jawab saya singkat. Kenapa Kita Butuh Vaksinasi? Pertanyaannya kini, kenapa kita perlu divaksin terus menerus? Sederhananya k...